Jumat, 13 Januari 2012

Perbedaan vektor dan bitmap


sebelum masuk ke perbedaan antara vektor dan bitmap, kita harus mengetahui dulu apasih yang disebut dengan  gambar vektor ? dan apasih yang disebut dengan gambar bitmap ? 
apa itu gambar bitmap ?  Dalam grafik komputer, gambar bitmap adalah sebuah struktur data yang mewakili susunan piksel warna yang ditampilkan pada layar monitor, kertas atau media tampilan lainnya. Secara teknis gambar bitmap digambarkan dengan lebar dan tinggi dalam piksel dan dalam angka bit per piksel. Beberapa format gambar bitmap yang sering dijumpai: GIF, JPEG, BMP dan PNG. 
 Ada banyak perangkat lunak (software) yang dapat digunakan untuk membuat atau memodifikasi file gambar dengan data bitmap. Diantaranya Adobe Photoshop. 

setelah tau apa itu gambar bitmap, sekarang apa itu gambar vektor ? Gambar vektor merupakan gambar digital yang berbasiskan persamaan matematis. Gambar Vektor terdiri dari penggabungan koordinat-koordinat titik menjadi garis atau kurva untuk kemudian menjadi sebuah objek, sehingga gambar tidak menjadi pecah walaupun diperbesar atau diperkecil. Gambar vektor umumnya memiliki ukuran yang lebih kecil bila dibandingkan dengan gambar bitmap. Beberapa format gambar vektor di antaranya: SVG, EPS, dan CDR ., 
 Ada banyak perangkat lunak (software) yang dapat digunakan untuk membuat atau memodifikasi gambar vektor. Diantaranya Adobe Illustrator, Freehand dan Corel Draw adalah aplikasi-aplikasi yang cukup popular hingga saat ini. 

 Perbedaan gambar-gambar berbasis Vektor dan berbasis Bitmap 

Vektor
  • Tetap utuh pada saat diperbesar 
  • Tersusun dari kurva (path). Path terdiri dari garis (line segment) dan beberapa titik (node) atau disebut dengan anchor point. 
  • Gradasi warna harus dianalisis dulu oleh para desainer grafis. 
  • Tidak mengenal resolusi. Kualitas gambar tergantung pada point pembentuk path. 
  • Menyimpan gambar sesuai dengan software yang kita gunakan misalnya CorelDRAW dalam format berekstensi AI dan Macromedia Freehand 
  • Nyaman dipakai untuk melayout halaman (teknik publishing), membuat font, dan ilustrasi. 


 Bitmap 
  • Pecah saat diperbesar 
  • Tersusun oleh selebaran bintik-bintik (piksel), beragam warna, piksel tersebar dalam pola grid. 
  • Gradasi warna lebih luwes dan nyata 
  • Semakin besar resolusi, semakin tinggi kualitas foto 
  • Mampu menyimpan gambar antar-format, yaitu JPEG, BMP, GIF, TIFF dan PNG 
  • Nyaman dipakai untuk gambar-gambar dengan efek bayangan (shading) yang halus 



http://asyikbelajar-komputer.blogspot.com/2011/03/perbedaan-grafis-berbasis-vektor-dan.html http://id.wikipedia.org/wiki/Gambar_bitmap 
http://id.wikipedia.org/wiki/Gambar_vektor
read more "Perbedaan vektor dan bitmap"
 

Studentsite